Sabtu, 23 Oktober 2010

Fakta Sesungguhnya Part.2




Ada sebuah desa di India yang huniannya tak memiliki pintu (hanya bingkai pintu saja) yaitu Sonai atau Shingnapur.

Aktor Anthony Hopkins tak pernah mengedipkan mata dalam film ketika ia memerankan Dr. Hannibal Lecter.

Merokok bisa memperpendek kemaluan pria.



Kucing rata-rata menghabiskan dua pertiga waktunya dalam sehari untuk tidur.

Aspal merupakan bahan yang paling banyak didaur ulang di Amerika Serikat.

Kancing pada kemeja pria dan kemeja wanita terletak pada sisi yang berbeda. Kancing kemeja pria pada sisi kanan, sedangkan wanita sebelah kiri.

Di Colorado, terdapat sebuah kota bernama Dinosaur.

Rata-rata keluarga di Amerika menggunakan air 35 kali lebih banyak ketimbang keluarga di Afrika.

Sahara dalam bahasa Arab memiliki arti 'desert' atau padang gurun.

Biji apel dan cherry beracun.

Otto Frederick Rohwedder menemukan alat pemotong roti pertama di Davenport, Iowa.

Televisi dipatenkan pertama kali pada tanggal 7 September 1927 oleh Philo T. Farnsworth dari San Francisco, California.

Ada sebuah desa kecil di Austria yang bernama Fucking.

Nama terdahulu Sponge Bob adalah SpongeBoy (mirip nama sebuah produk).

Hari ulang tahun Sponge Bob adalah 14 Juli 1986.

Planet Saturnus bisa mengapung dalam air.

Rata-rata, pria Amerika tertawa 69 kali dalam sehari, sementara para wanita hanya 55 kali.

Jejak kaki yang ditinggalkan para astronot di bulan akan tetap ada selama jutaan tahun.

Dari semua negara bagian di Amerika Serikat, Florida dan Dakota Utara memiliki catatan gempa tahunan paling sedikit.

Jason Earles pemeran tokoh remaja Jackson Stewart dalam serial TV Amerika Hannah Montana sebenarnya sudah berumur 33 tahun.

Butuh waktu sedikitnya 4 tahun bagi Leonardo da Vinci untuk menyelesaikan lukisan Mona Lisa.

Elvis punya saudara kembar bernama Jesse Garon Presley.

Di China, menghabiskan makanan merupakan tindakan yang dianggap tidak sopan.

Flamingo makan dengan posisi kepala terbalik.

Tahun 1923, 60% wilayah Haiti dipenuhi dengan pepohonan, namun kini hanya 2%-nya saja.

Bedak bayi bisa dimanfaatkan sebagai pelumas untuk menguraikan ikatan tali yang terlalu kencang.

Taburan bedak bayi pada celah-celah lantai kayu bisa membantu meredam bunyi deraknya.

Minyak zaitun bisa dimanfaatkan sebagai pengganti krim cukur.

Membubuhkan bedak bayi pada tangan sebelum mengenakan sarung tangan karet bisa mencegah bahan karet lengket di kulit.

Idealnya seseorang butuh 15-25 menit penyesuaian di atas ranjang sebelum terlelap.

Sisa ampas kopi bisa dimanfaatkan untuk facial scrub.

Lele mempunyai 100 ribu perasa pada lidah.

Kambing tak punya gigi depan atas.

Iguana bisa bertahan dalam air hingga 30 menit lamanya.

Kelelawar bisa mendeteksi makanannya dari jarak 18 kaki.

Seekor tikus betina bisa menghasilkan 100 bayi dalam setahun.

Beruang kutub bisa mencium bau anjing laut meski dari jarak 20 mil.

Sutra yang dihasilkan laba-laba lebih kuat daripada baja.

Kura-kura bisa bernafas melalui pantatnya.

Burung Kiwi dari New Zealand tak bisa terbang.

Masa hidup badak rata-rata 50 tahun.

Ada beberapa siput yang berbisa dan bisanya dapat berakibat fatal bagi manusia.

Kambing jantan mengencingi satu sama lain demi menarik perhatian kambing betina.

Buaya bisa hidup berbulan-bulan tanpa makan karena mereka tak menggunakan banyak energi.

Gurita punya 3 jantung.

Jenis kelamin bayi buaya ditentukan oleh suhu dalam sarang dan seberapa dalam telurnya dikubur.

Tarantula bisa hidup hingga 30 tahun.

Lipan selalu memiliki sepasang kaki jalan yang ganjil jumlahnya.

Platypus kawin dalam air.

Reptil tidak berkeringat, dan ia juga tidak mempunyai kelenjar minyak.

Kecepatan laju buaya bisa mencapai 11 mil per jam.

Iguana bisa mengenali tangan pemeliharanya dan memberi respon berbeda jika berhadapan dengan orang asing.

Domba mengenali domba lain lewat rupanya. Mereka bisa mengingat sekitar 50 rupa domba yang berlainan.

Tikus mondok bisa menggali terowongan sejauh 300 kaki hanya dalam semalam.

Tikus sering menyusui bayi tikus lain.

'Salep' yang terbuat dari campuran garam meja dan sedikit air bisa mengempiskan luka akibat sengatan lebah.

Bambu bisa tumbuh setinggi orang dewasa hanya dalam waktu kurang dari 4 hari.

Trenggiling tak punya rahang dan gigi.

Otak lintah ada 32.

Cacing tanah punya 5 jantung.

Teh celup bekas yang masih basah bisa dimanfaatkan untuk mengempiskan luka memar.

Air teh bisa dipakai untuk membersihkan kaca dan jendela dari noda sehingga tampak cemerlang.

Seekor kupu-kupu memiliki 12 ribu mata.

Trenggiling lebih menyukai rayap ketimbang semut.

Buaya menelan batu untuk membantu mereka menyelam lebih dalam.

Panda pandai memanjat pohon.

Panda hanya bisa mencerna 20% dari apa yang ia makan, selebihnya dibuang keluar sebagai kotoran.

Tak seperti beruang, panda tidak melakukan tidur panjang (hibernasi) karena makanan panda selalu tersedia sepanjang tahun.

Di New Zealand, terdapat lebih banyak domba daripada manusia.

Kangguru tak bisa buang angin.

Cara panda berjalan sama seperti manusia.

Panda terlahir pink dan tanpa bulu. Bulu hitam-putihnya baru tumbuh setelah ia memasuki usia sebulan.

Aligator dan kangguru tidak bisa berjalan mundur.

Bajing tidak bisa membawa virus rabies.

Kebanyakan macan tutul hanya bisa bertahan hidup 12 tahun di alam bebas, namun bisa mencapai 23 tahun jika tinggal di kebun binatang.

Kelompok pemandu sorak di Amerika beranggotakan para pria.

Bill Gates mulai memprogram komputer pada usia 13.

Nama lengkap pelukis Michelangelo di Italia adalah Michaelangelo di Lodovico di Lionardo di Buonarroto Simoni.

Selama masa hidupnya, seniman Vincent Van Gogh hanya berhasil menjual satu lukisan saja (The Red Vineyard).

Beethoven biasa mandi jerami untuk menghilangkan bengkak pada kakinya.

Adolf Hitler sebenarnya bercita-cita menjadi arsitek, namun ia gagal lulus ujian masuk di Vienna.

Valentina Tereshkova adalah wanita pertama yang memasuki ruang angkasa.

Orang tua Albert Einstein sempat khawatir karena saat kecil Albert termasuk lambat bicara.

Penemu radium Marie Curie meninggal karena terkena radiasi.

Leonardo da Vinci menderita disleksia, dia sering menulis terbalik.

1876, Maria Spelterina adalah wanita pertama yang menyeberangi air terjun Niagara dengan berjalan di atas bentangan kawat.

Emilio Marco Palma merupakan orang pertama yang lahir (1978) di Antartika.

Astronot terkenal, Carolyn Shoemaker, pernah menemukan 32 komet dan kira-kira 300 asteroid.

Istri dan ibu Alexander Graham Bell, keduanya sama-sama tuli sehingga tak bisa menerima telepon.

Setelah meninggal, otak Albert Einstein diangkat dan disimpan dalam toples untuk kepentingan studi oleh para ahli patologi.

Para peneliti dari Kanada menemukan bahwa otak Einsten 15% lebih besar dari otak normal.

Walt Disney, pencipta tokoh kartun Mickey Mouse ternyata takut tikus.

Masa hidup sehelai rambut rata-rata 4-7 tahun.

Rambut tumbuh rata-rata 3 mm per hari atau 3-4 inci per bulan.

Tiga bagian tubuh tanpa rambut, telapak tangan, telapak kaki, dan bibir.

Kurang tidur bikin gemuk.

Posisi tubuh mempengaruhi ingatan manusia akan sesuatu hal yang pernah dialaminya.

Meski gelombang suara tak bisa melalui ruang hampa udara, namun cahaya bisa.

Di ruang angkasa, tak seorangpun bisa mendengar jeritan Anda.

Meski Gunung Everest merupakan gunung tertinggi, namun Gunung Chimborazo adalah yang terdekat dengan bulan.

Kota terbesar di dunia berdasarkan luas daerah adalah Hulunbuir, Mongolia, yaitu seluas 263.953 kilometer persegi.

Negara terkecil di dunia adalah Vatikan, sedangkan yang terbesar adalah Rusia.

Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwyll llantysiliogogogoch merupakan nama terpanjang sebuah desa di dunia yang berlokasi di Wales.

Adalah hal mustahil untuk menjilat siku sendiri.

Satu-satunya makanan yang tak bisa membusuk adalah madu.

Kesamaan rompi anti peluru, tangga darurat, kipas kaca mobil, dan printer laser adalah bahwa semuanya ditemukan oleh wanita.

Arti patung di taman, jika seorang naik di atas kuda yang kedua kaki depannya terangkat, maka itu berarti orang tersebut mati dalam pertempuran. Bila hanya satu kaki kuda yang diangkat maka orang itu mati karena luka akibat pertempuran. Kalau keempat kaki kudanya menginjak tanah, maka orang tersebut mati karena faktor alami.

Orang cerdas memiliki kandungan zinc dan tembaga lebih banyak dalam rambutnya.

Warna asli Coca Cola adalah hijau.

Alaska merupakan negara dengan persentase tertinggi untuk kategori penduduk yang berjalan kaki ketika pergi bekerja.

Berciuman selama 1 menit dapat membakar 26 kalori.

Sebuah mimpi hanya berlangsung sekitar 5 - 20 menit lamanya

Oenophobia adalah sebuah phobia pada minuman anggur

Dalam satu menit, rata-rata kita berkedip selama 25 kali

Saat seseorang meninggal, indera pendengaran adalah indera yang paling terakhir yang tak berfungsi

Jantung wanita berdetak lebih keras daripada pria

Dari keseluruhan otot di tubuh, otot lidah adalah yang paling kuat

Jika lidah berwarna pink, hanya ada sedikit bakteri yang tinggal di dalamnya. Namun jika warnanya putih, maka ada banyak bakteri yang tinggal di dalamnya

Tulang rusuk bergerak 5 juta kali setahun setiap kali menarik nafas.

17 otot bergerak saat tersenyum, sedangkan 43 otot bergerak saat mengernyitkan dahi.

Kuku dan rambut tidak terus tumbuh meski seseorang sudah mati, yang ada hanyalah keduanya tampak tumbuh karena menyusutnya daging.

Kuku pada tangan yang lebih sering digunakan, tumbuh lebih cepat daripada yang lain.

Setiap Anda bersin, ada sel dalam otak yang mati.

Ada sekitar 400 mikroba yang hidup dan tinggal di dalam tubuh manusia.

Saat masa subur, indera penciuman wanita lebih tajam dari biasanya.

Di Inggris, rum digunakan untuk membasuh kepala bayi agar keberuntungan selalu menyertainya.

Konon, memakai payung di dalam ruangan akan membawa kesialan selama 21 hari lamanya.

25% tulang tubuh terletak pada area kaki.

25% tulang tubuh terletak pada area kaki.

Dalam tradisi Swedia, meletakkan kunci di atas meja bisa membawa kesialan.

Nama Obama diambil dari bahasa Swahili yang artinya, 'yang diberkati'.

Sebuah tradisi Celtic kuno menganjurkan agar mengetuk kayu selama beberapa kali saat ada hal buruk terjadi. Serta mengetuk kayu sambil berharap sesuatu yang baik terjadi.

Saat berusia 30 tahun, George W. Bush pernah ditilang karena menyetir di bawah pengaruh alkohol

Menurut tradisi Swedia kuno, mengumpulkan kembang 7 rupa di musim panas dan meletakkannya di bawah bantal akan membuat kita bermimpi tentang pasangan di masa depan

Saat ini, berat bumi diperkirakan 6,588,000,000,000,000,000 ton

Pria lebih mampu membaca huruf kecil dibanding wanita, namun wanita adalah pendengar yang lebih baik.

Pertama kalinya golf dimainkan di Skotlandia.

Pada mulanya golf hanya diperuntukkan bagi pria saja, maka tak heran jika namanya GOLF= Gentlemen Only...Ladies Forbidden.

Semut tak pernah tidur.

Beruang kutub biasanya kidal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Text Widget